Agar Ketupat Awet 1 Minggu!

Agar Ketupat Awet 1 Minggu!

5 Jul 2016   |   By Ketaren. K   |   4200 Views

Coklatkita.com- Saat lebaran, pasti Sobat Coklat menghidangkan ketupat di rumah bukan? Nah Sobat, bagaimana cara kamu membuat ketupat tahan dalam beberapa hari? Menggunakan zat kimia tambahan? Jangan ya Sobat Coklat. Ternyata ada cara-cara alami lain yang bisa kamu lakukan untuk membuat ketupat menjadi awet Sobat Coklat. Simak yuk!

beras berkualitas

Gunakan Beras Berkualitas

Ketika akan membuat ketupat, pastikan beras yang kamu gunakan mempunyai kualitas bagus ya. Sebelum dimasukan kedalam cangkangnya, lihat lagi apa beras benar-benar sudah bersih Sobat? Hal ini kamu lakukan untuk menghindari kerikil atau kotoran lain pada beras. Jika beras yang kamu gunakan benar-benar bersih, sudah pasti ketupat yang dihasilkan tidak cepat basi dan bertekstur lembut tentunya. Setelah memilih beras, baiknya Sobat Coklat merendam beras terlebih dulu selama 30 menit ya.

kulit ketupat

Perhatikan Kulit Ketupat yang Dipakai

Bukan hanya beras berkualitas saja Sobat, pemilihan kulit ketupat juga penting untuk membuat ketupat enak dan tahan lama. Yang perlu dilakukan Sobat Coklat, memilih kulit ketupat yang masih segar, bersih, dan anyamannya rapat juga rapih. Jika kamu bisa menganyam ketupat, baiknya kamu membeli janurnya saja Sobat.

mengisi ketupat

Perhatikan Isi Kulit Ketupat

Sobat, untuk membuat ketupat dengan tekstur yang lembut, kamu bisa mengisinya dengan 1-3-2/3 dari ukuran kulit ketupat. Jangan terlalu banyak mengisi kulit ketupat ya, bisa jadi hasil yang didapatkan tidak matang bahkan sangat keras Sobat Coklat. Begitu pula sebaliknya Sobat, jika terlalu sedikit maka ketupat akan sangat lembek juga mudah basi.

Rebus Ketupat dengan Benar

Sobat Coklat, ketika perebusan, pastikan ketupat terendam air seluruhnya supaya hasilnya matang dengan sempurna. Yang perlu dilakukan pertama kali adalah memasukan ketupat ke dalam air mendidih. Jika pada proses merebus air menyurut, jangan ragu untuk menambahkan air mendidih kembali ke dalam panci. Kalau ingin hasilnya lebih gurih, kamu bisa memasukan santan juga Sobat Coklat. Dalam waktu 4-5 jam, biasanya ketupat ini sudah bisa diangkat.

ketupat yang digantung

Tiriskan Ketupat Matang

Sobat, setelah ketupat yang kamu buat matang jangan lupa untuk mencelupkannya ke dalam air mendidih lain. Setelah itu, siram lagi ketupat dengan air dingin yang sudah matang tentunya. Gantung ketupat untuk meniriskannya dari air Sobat. Kandungan air pada ketupat akan membuat makanan ini cepat basi. Jadi lakukan hal ini ya!

hidangkan ketupat dengan yang lain

Simpan Ketupat di Lemari Es

Jika membuat ketupat dalam jumlah yang cukup banyak, hal ini penting untuk dilakukan. Namun sebelumnya, ketupat ini harus terbungkus rapat dengan plastik supaya kulit ketupat tidak kering. Dengan melakukan hal simpel ini, Sobat Coklat bisa menikmati ketupat 4-7 hari lamanya lho. Jika ingin menyantap kembali ketupat, kamu cukup mengukusnya sebentar Sobat. Ingat jangan direbus kembali ya!

Selamat menyambut Hari Raya Idul Fitri ya Sobat Coklat!

Sumber: makanapraktisrumahan.com | Gambar: flickr.com, m.monitorday.com, picssr.com, beritalamongan.com, bali-indonesia.com

Tags : Ketupat Awet , Cara Memasak Ketupat , Tips Memasak